Tips Berbusana Muslim Untuk Para Wanita Agar Tampil Modis

Kali ini saya admin akan memposting tentang bagaimana cara berbusana yang baik bagi para muslimah. Mengenakan jilbab itu kewajiban bagi setiap muslimah dimana pun dan kapan pun. Tapi kadang berbagai alasan terlontar dari mulut mereka. Cara Berpakaian yang di anjurkan islam bagi perempuan dianggap sebagai hal yang kuno.

meskipun kita memenuhi kewajiban sebagai muslimah untuk menutup aurat, bukan halangan bagi kita sebagai muslimah untuk tampil modis dengan pakaian yang dipakai sehari-hari. Baik untuk tampilan formal ke kantor, ke kampus atau untuk acara santi seperti jalan-jalan atau kumpul bareng teman, sudah banyak pilihan yang bagi kita untuk tampil gaya dan keren.

Namun sayangnya tidak sedikit muslimah yang melupakan etiket mengenakan busananya sehingga caranya berpakaian menjadi perhatian orang lain dan mengundang komentar yang tidak enak didengar. Anda pernah melihat kan beberapa postingan di jejaring sosial media yang mengolok-olok penampilan muslimah yang cara berpakaiannya kurang pantas.Nah, agar tidak menjadi bahan gunjingan,

Hal Yang Harus Diperhatikan Dalam Berbusana Muslimah

Hal Yang Harus Diperhatikan Dalam Berbusana Muslimah

  • Jangan kenakan Pakaian Ketat

Hindari kemeja, blouse atau celana panjang (terutama legging) sebagai pakaian luar yang kita kenakan. Pakaian degan bahan yang ketat akan membentuk lekuk tubuh kita, terutama pada bagian dada dan bokong. Anda tentu akan merasa jengah bila mendengar suara siulan gara-gara pakaian ketat yang kita kenakan bukan?.

 Bahan pakaian seperti manset atau legging adalah pakaian yang berfungsi sebagai pakaian dalam untuk melapisi blouse ataukaos yang bahhannya pendek atau tipis agar tidak menerawang. Sedangkan legging kita gunakan agar saat mengenakan gamis atau rok tetap menutupi kaki agar tidak terlihat saat gamis atau rok tersingkap saat naik motor atau menaiki tangga.

Bila mengenakan pakain two piece, terutama dengan bawahan berupa celana panjang, pilihlah atasa yang panjangnya bisa menutupi bokong agar saat membungkuk atau berjongkok tidak mengekspos pinggul atau perut.

  • Pilih Bahan Pakaian Yang Nyaman

Pilih Bahan Pakaian Yang Nyaman Saat Memakai Hijab

Pilihlah pakaian yang terbut dari bahan yang nyaman kita pakai sepanjang hari, baik saat musim hujan atau musim kemarau. Meskipun saat kemarau, kita akan tetap merasa nyaman saat matahari sedang terik-teriknya. Pilih bahan pakaian yang terbuat dari katun dengan warna yang bisa memantulkan sinar matahari pada siang hari.

Mengenakan bahan pakaian yang terlalu tebal atau berwarna gelap pada siang hari akan membuat kita kepanasan. Begitu juga saat cuaca sedang dingin, hindari bahan pakaian yang tipis apalagi menerawang. Bila perlu,siapkan cardigan atau jaket agar anda tidak kedinginan saat cuaca berubah dingin.

  • Memilih Model Jilbab

Memilih Model Jilbab Wajah Bulat

Saat ini memang banyak model jilbab yang bisa kita tiru dan aplikasikan. Bila anda seorang wanita yang sedang menyusui, hindari model jilbab yang terlalu banyak menggunakan jarum pentul agar tangan si kecil yang tidak bisa diam terhindar dari risiko terluka akibat tertusuk jarum.

Banyak lho, model jilbab atau pashmina yang bisa kita tiru dengan penggunaan jarum yang minimal atau malah tanpa jarum sama sekali. Gunakan jilbab yang terbuat dari bahan yang lembut dan menyerap keringat agar kulit kepala dan rambut tetap bisa memperoleh suplai udara yang cukup.

Selain itu, sebaiknya gunakan jilbab yang mengulur menutupi dada agar tidak menjadi pusat perhatian , sekaligus menghindari tatapan pria yang bisa membuat kita tidak nyaman. Anda bisa menambahkan bolero atau atasan yang longgar agar tidak membentuk dada.Baik celana panjang, gamis atau rok hindari bahan yang terlalu panjang seperti menyapu jalan agar bahan pakaia ntidak kotor, rusak karena terseret atau terinjak yang bisa membuat kita terjatuh.

Leave a Comment