Review Pixy Make It Glow Series

Review Pixy Make It Glow Series Terlengkap
Review Pixy Make It Glow Series Terlengkap

Review Pixy Make It Glow Series –  Rasanya memang sudah sangat telat untuk bahas masalah review make up Pixy make it glow series ini. Karena memang sudah lebih setahun produk ini di rilis. Tapi entah kenapa, kemarin-kemarin saya tidak langsung membuat tulisan artikel review Pixy Make It Glow series ini. Padahal saya beli sudah lama. Hehe.

Oke, deh saya putuskan hari ini saya akan menuliskan review produk dari series Pixy Make It Glow ini. Penasaran kan bagaimana reviewnya? Langsung saja yuk simak ulasannya berikut ini.

Review Pixy Make It Glow Series Lengkap

Review Pixy Make It Glow Series Lengkap
Review Pixy Make It Glow Series Lengkap

Oke, jadi beberapa bulan lalu saya sudah membeli rangkaian make up Pixy Make It Glow series ini. Rangkaian Pixy make it glow ini antara lain terdiri dari 3 rangkaian produk utama yakni primer, cushion dan bedak padat atau compact powdernya.

Penasaran kan bagaimana review dari masing-masing produk Pixy Make It Glow ini. Langsung saja mari kita bahas dan review masing-masing produknya.

Review Primer Pixy Make It Glow

Review Primer Pixy Make It Glow
Review Primer Pixy Make It Glow

Oke, yang pertama saya akan bahas tentang review primer Pixy Make It Glow terlebih dahulu. Karena primer inilah yang biasanya memiliki pengaruh yang sangat signifikan pada make up dan menjadi kunci tahan lama atau tidaknya make up yang kita gunakan.

Primer Pixy Make It Glow ini hanya memiliki 1 shade yakni shade nomor 101 Beige.

Entah kenapa Pixy malah memberikan warna shade juga pada produk primernya.

Padahal secara umum biasanya produk primer tidak memiliki warna dan warnanya juga transparan mirip gel hanya lebih padat.

Tapi, berbeda dengan si primer Pixy Make It Glow ini.

Dia memiliki shade warna pada produknya yang malah membuat kulit wajah kita menjadi 1 tingkat lebih cerah dari warna kulit aslinya.

Saya rasa Pixy memang ingin memberikan kesan yang berbeda pada produk primernya.

Jika fungsi utama primer biasanya hanya untuk menutup atau memperkecil pori-pori wajah agar make up lebih tahan lama.

Berbeda dengan si primer Pixy Make It Glow ini.

Dia mengklaim produknya tidak hanya bisa memperkecil  pori-pori saja. Akan tetapi juga meratakan warna kulit wajah dan membuat kulit menjadi nampak lebih cerah 1 tingkat diatas tone kulit kita.

Kalau menurut saya sih, primer Pixy Make It Glow mirip dengan tint moisturizer yang punya warna gitu.

Jadi, kalau tidak hanya berfungsi untuk menutup pori-pori dan membuat make up tahan lama saja.

Akan tetapi juga meratakan warna kulit dan membuat kulit wajah nampak 1 tingkat lebih cerah dari tone kulit aslinya.

Kalau masalah tahan lamanya gimana? Beneran nutup pori-pori dan membuat make up tahan lama nggak ya?

Nah, untuk tahu jawabannya kalian bisa cek artikel tentang Review Primer Pixy Make It Glow yang sudah saya bahas selanjutnya.

Cek yuk, untuk tahu ketahanan primer Pixy Make It Glow saat bermake up menurut pengalaman saya pribadi!

Di artikel tersebut saya sudah menjelaskan tentang review primer Pixy Make It Glow secara lengkap mulai dari tekstur, formula hingga uji ketahanan make up menggunakan primer Pixy Make It Glow. Jadi, silahkan baca baik-baik ya!

Review Pixy Make It Glow Dewy Cushion

Review Pixy Make It Glow Dewy Cushion
Review Pixy Make It Glow Dewy Cushion

Lanjut ke rangkaian produk kedua nih, kalau tadi sudah membahas tentang primer.

Berikutnya saya akan bahas review produk cushion dari Pixy Make It Glow.

Produk cushion memang sangat happening saat ini. Saya rasa para produsen brand kosmetik lokal di Indonesia tidak mau ketinggalan tentang hype-nya cushion ini.

Iya, sebelum ada produk cushion lokal biasanya cushion hanya diproduksi oleh brand kosmetik drugstore dan high end seperti produk cushion Korea dan lainnya.

Dan masalah warna, tentu saja produk Cushion dari produk drugstore hingga high end ini memiliki shade yang sangat amat terang dan tidak cocok di kulit wanita Indonesia.

Ada sih yang cocok menggunakannya, cuma para wanita yang memiliki kulit putih atau pink undertone saja yang bisa menggunakannya.

Walaupun bisa digunakan juga oleh wanita Indonesia dengan tone kulit sawo matang, tapi kita harus mengakalinya dengan berbagai macam cara agar warnanya cocok dan pas di wajah kita.

Saya rasa hal inilah yang membuat brand kosmetik lokal tergerak hatinya dan dijadikan sebagai peluang terbaik untuk memproduksi produk cushion yang cocok untuk kulit orang Indonesia.

Salah satunya adalah Cushion Pixy Make It Glow.

Pixy Make It Glow Dewy Cushion ini memiliki 3 pilihan shade atau warna yang bisa kalian pilih dan sesuaikan dengan tone warna kulit wajah kalian.

Yakni terdiri dari Shade 101 Light Beige, 201 Natural Beige dan 301 Medium Beige.

Diurutkan dari warna yang lebih terang ke yang lebih gelap.

Cushion Pixy Make It Glow adalah Cushion pertama yang diproduksi oleh Pixy cosmetics.

Karena saat ini lagi happening wanita ingin memiliki wajah yang sehat dan glowing.

Pixy memproduksi produk series Pixy Make It Glow ini untuk mewujudkannya.

Ya, sesuai dengan namanya Pixy Make It Glow Dewy Cushion ini memiliki finish glowing dewy gitu saat di apply di wajah.

Saat kamu mengapply-nya diwajah, kulit wajahmu akan tampak lebih sehat dan glowing sempurna.

Ditambah lagi coveragenya yang OKE banget!

Karena memang Pixy Make It Glow Dewy Cushion ini mengklaim bahwa produknya memiliki tingkat coverage yang tinggi saat di apply di wajah.

Dan bener aja dong, kalau masalah coverage si cushion Pixy ini sudah tidak perlu diragukan lagi.

Jadi, walaupun hasilnya dewy dan glowing sehat gitu tapi dia mampu menutupi atau meng-cover kulit wajah kita dengan sangat baik.

Bahkan nih, kantung mata saya hampir tidak kelihatan juga loh. Jadi, nggak perlu pakai concealer lagi deh. Hehe.

Eits, tapi gimana ya ketahanannya? Apakah Pixy Make It Glow Dewy Cushion ini bisa bertahan lama di kulit wajah kombinasi dry-to-oily seperti saya?

Nah, untuk tahu jawabannya kalian bisa cek artikel tentang Review Pixy Make It Glow Dewy Cushion yang sudah saya jelaskan ya!

Disana saya sudah menjelaskan secara lebih dalam dan detail mulai dari tekstur, formula, coverage, apply bahkan juga uji ketahanan cushion Pixy Make It Glow ini.

So ya, langsung cus aja ke artikelnya!

Review Pixy Make It Glow Silky Powdery Cake

Review Pixy Make It Glow Silky Powdery Cake
Review Pixy Make It Glow Silky Powdery Cake

Nampaknya Pixy memang seniat itu membuat rangkaian Pixy Make It Glow Series sempurna.

Tidak hanya merilis atau mengeluarkan produk primer dan cushionnya saja sebagai base make up.

Akan tetapi, Pixy Make It Glow ternyata juga mengeluarkan produk bedaknya dalam bentuk silky powder.

Ya, sesuai dengan namanya Pixy Make It Glow Silky Powdery Cake ini memiliki tekstur yang sangat-sangat lembut dan partikelnya sangat halus jadi mudah banget untuk di blend dan nyatu banget dengan kulit wajah!

Pokoknya rangkaian dan formula yang ciamik dan pas banget deh kalau di padukan dengan si Dewy Cushion Pixy Make It Glow!

Bedak Pixy Make It Glow Silky Powdery Cake ini memiliki 4 shade pilihan warna.

Yakni shade 101 Light Beige, 201 Neutral Beige, 301 Medium Beige dan 401 Sandy Beige yang diurut dari warna yang lebih terang ke yang lebih gelap.

Kalian bisa pilih dan sesuaikan shade Pixy Make It Glow Silky Powdery Cake ini dengan tone warna kulit kalian!

Untuk lebih jelasnya tentang review bedak Pixy  ini kalian bisa langsung saja membaca artikel tentang Review Pixy Make It Glow Silky Powdery Cake yang sudah saya bahas juga!

Disana saya menjelaskan lebih lengkap tentang bedak Pixy Make It Glow Silky Powdery Cake ini.

Mulai dari tekstur, shade, formula, coverage, harga bahkan juga hingga uji ketahanan menggunakan produk Pixy Make It Glow Silky Powdery Cake ini!

Yuk baca artikelnya!

Daftar Harga Pixy Make It Glow Series Lengkap

Buat kalian yang tertarik untuk membeli dan memiliki rangkaian produk Pixy Make It Glow ini.

Berikut daftar harga Pixy Make It Glow Series terlengkap.

Harga Pixy Make It Glow Beauty Skin Primer

Harga Pixy Make It Glow Beauty Skin Primer
Harga Pixy Make It Glow Beauty Skin Primer

Untuk kalian yang bertanya berapa harga primer Pixy Make It Glow. Harga termurah hingga tertinggi pada saat ini berada di antara Rp. 40.000 hingga Rp. 57.000.

Kalian bisa cek harga di beberapa marketplace atau situs jual beli kosmetik online lainnya!

Harga Pixy Make It Glow Dewy Cushion

Harga Pixy Make It Glow Dewy Cushion
Harga Pixy Make It Glow Dewy Cushion

Nah, untuk harga cushion Pixy Make It Glow berada di antara Rp. 90.000 hingga Rp. 125.000.

Kalian bisa beli secara online atau offline langsung ke counter Pixy terdekat!

Harga Pixy Make It Glow Silky Powdery Cake

Harga Pixy Make It Glow Silky Powdery Cake
Harga Pixy Make It Glow Silky Powdery Cake

Nah, terakhir untuk harga bedak Pixy Make It Glow Silky Powdery Cake ini berkisar antara Rp. 45.000 hingga Rp. 70.000.

Kalian bisa cari harga termurah Pixy Make It Glow series, yang terpenting tetap perhatikan keasliannya ya!

Oke, mungkin itu saja dulu artikel tentang review Pixy Make It Glow Series.

Untuk lebih jelasnya tentang review masing-masing produk Pixy Make It Glow Series kalian bisa baca di masing-masing artikel review Pixy Make It Glow yang sudah saya cantumkan linknya!

Oh iya, baru-baru ini Pixy juga kembali merilis rangkaian produk Pixy Make It Glow Series dalam bentuk lipstick loh.

Untuk tahu lebih jelasnya tentang review lipstick dalam bentuk lip crayon dari Pixy ini kalian bisa baca artikel tentang Review PIXY Make It Glow Crayonttention Lipstick

Yang merupakan rangkaian produk lip cosmetics baru dari Pixy!

Gimana tertarik untuk memiliki semua rangkaian produk Pixy Make It Glow Series!

Share juga yuk pengalamanmu menggunakan produk PIxy Make It Glow Series  di kolom komentar untuk berbagi dengan pembaca setia blog Alvindayu.com ini!

Thanks sudah membaca artikel Alvindayu.com sampai bawah ya!

Quote of The Day by Alvindayu.com: “Selalu percaya diri dalam berpenampilan dengan apa adanya kamu adalah inner beauty yang kamu miliki! Jadi, selalu PD dan terus jadikan dirimu lebih baik lagi ya! Cantik itu, bukan perkara rupa saja namun attitude juga!”

See u!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *