Cara Penarikan Dana di Shopee, Tarik Dana Penjual di Saldo Penghasilan Seller Shopee

Cara Penarikan Dana di Shopee
Cara Penarikan Dana di Shopee

Cara Penarikan Dana di Shopee – Halo semuanya di artikel kali ini saya akan membahas tentang cara menarik dana di Shopee. Lebih tepatnya adalah cara penarikan dana di shopee atas penghasilan atau menarik dana saldo penjualan yang bisa dilakukan oleh seller Shopee. Nah, buat kalian yang yang masih baru menjadi seller Shopee di artikel kali ini saya akan membahas tentang cara penarikan dana di Shopee menurut pengalaman saya nih.

Jadi, tidak usah lama-lama lagi langsung saja yuk simak ulasannya berikut ini.

Cara Penarikan Dana di Shopee

Oke, jadi di artikel kali ini saya akan bahas tentang cara menarik dana di Shopee lebih tepatnya tentang cara penarikan dana atas saldo penjualan atau dana penghasilan yang didapatkan di Shopee menurut pengalaman saya pribadi.

Jadi sebenarnya kalian bisa menggunakan 2 cara penarikan dana di Shopee yakni melalui fitur Shopee seller center dalam basis Web atau melalui aplikasi Shopee langsung.

So ya, mari kita simak ulasan dan langkah-langkah selengkapnya berikut ini.

Cara Penarikan Dana di Shopee melalui Shopee Seller Center

Seperti yang sudah saya jelaskan di artikel sebelumnya. Untuk kalian yang baru saja menjadi seller dan buka toko di Shopee, pastikan kalian tahu fitur shopee seller center ini ya.

Ya, fitur seller center amat sangat berguna untuk kalian dalam mengelola toko Shopee yang kalian miliki.

Ada banyak menu dan fitur di Shopee seller center yang bisa kalian gunakan untuk mengelola toko agar penjualan lebih baik dan mudah memonitoring toko Shopee yang kalian miliki agar performa menjadi jauh lebih baik lagi.

Apalagi jika kalian menggunakan fitur Shopee seller center versi terbaru yang baru saja dirilis.

Saya yakin, kalian akan lebih mudah menggunakannya untuk mengelola toko kalian.

Buat kalian yang masih belum tahu bagaimana cara menggunakan fitur Shopee seller center, coba dulu deh baca artikel ini: Cara Daftar dan Menggunakan Shopee Seller Center Indonesia Versi Terbaru

1. Buka dan Login Shopee Seller Center

Oke, untuk menarik dana penghasilan atau saldo Shopee pertama kalian bisa kunjungi fitur halaman Shopee seller center di alamat ini https://seller.shopee.co.id/ ini di browser PC atau smartphone kalian juga bisa.

Login Shopee Seller Center untuk Penarikan Dana di Shopee
Login Shopee Seller Center untuk Penarikan Dana di Shopee
  • Nah, kalau sudah silahkan kalian login terlebih dahulu. Masukkan username/nomor telepon/email dan password Shopee kalian. Klik Login.

2. Pilih Menu Saldo

Pilih Menu Saldo Saya untuk Menarik Dana di Shopee
Pilih Menu Saldo Saya untuk Menarik Dana di Shopee
  • Lanjut, jika tampilan beranda Shopee seller center sudah terbuka kalian bisa cari dan pilih sub menu Saldo Saya di Menu Keuangan yang ada di tampilan menu sidebar kiri seperti yang terlihat pada gambar.

3. Masukkan Password Akun Shopee

Masukkan Password untuk Penarikan Dana di Shopee
Masukkan Password untuk Penarikan Dana di Shopee
  • Sebelum masuk ke menu Saldo Saya di Shopee, kalian akan diminta untuk memasukkan password akun Shopee terlebih dahulu.
  • Masukkan password Shopee kalian dengan benar, sama seperti password pas akan login Shopee tadi. Pilih Verifikasi.

4. Tarik Dana Shopee

Tarik Dana Shopee
Tarik Dana Shopee
  • Berikutnya, jika menu saldo sudah terbuka. Disitu kalian akan melihat jumlah saldo penghasilan Shopee yang kalian miliki atas penjualan atau transaksi yang sudah dilakukan.
  • Kalian juga akan melihat detail history transaksi di bagian bawahnya.
  • Lalu, klik Tarik Dana yang berada di samping jumlah saldo Shopee seperti yang diberi tanda panah.

5. Perlu Tambahkan Rekening Bank

Tambah Rekening Bank untuk Penarikan Dana di Shopee
Tambah Rekening Bank untuk Penarikan Dana di Shopee
  • Nah, jika sebelumnya kalian belum pernah memasukkan rekening bank. Terlebih dahulu kalian akan diminta untuk memasukkan data rekening bank yang kalian gunakan agar bisa melakukan penarikan saldo dana di Shopee.
  • Jika muncul pop up seperti gambar diatas, kalian bisa pilih Tambah untuk menambahkan rekening bank untuk penarikan dana di Shopee.
Masukkan Rekening Bank untuk Penarikan Dana di Shopee
Masukkan Rekening Bank untuk Penarikan Dana di Shopee
  • Maka akan muncul tampilan seperti yang terlihat pada gambar diatas. Klik Tambah Rekening Bank.

6. Isi Data Rekening Bank Shopee

Isi Data Rekening Bank untuk Penarikan Dana di Shopee
Isi Data Rekening Bank untuk Penarikan Dana di Shopee
  • Lanjut, kalian bisa isikan data rekening bank yang akan kalian gunakan sebagai rekening utama di akun Shopee milik kalian.
  • Kalian akan diminta untuk mengisi data rekening seperti nama rekening bank, nomor rekening bank, nama bank yang digunakan, cabang bank dan kota/kabupaten tempat kalian membuat rekening bank tersebut.
  • Jika semua sudah terisi, kalian bisa pilih Simpan.

7. Masukkan Kode OTP untuk Menambah Rekening Bank Shopee

Masukkan Kode OTP untuk Verifikasi Rekening Bank
Masukkan Kode OTP untuk Verifikasi Rekening Bank
  • Nah, sebelum menambahkan akun rekening bank. Pihak Shopee akan mengkonfirmasi kembali nih.
  • Ya, pihak Shopee akan mengkonfirmasi dengan mengirimkan kode OTP ke nomor telepon yang kalian gunakan pada akun Shopee milik kalian melalui SMS.
  • Masukkan kode OTP verifikasi, jika tidak menerima kode OTP melalui SMS ke nomor telepon kalian bisa klik Kirim Ulang untuk mengirim ulang kode OTP.
  • Setelah memasukkan kode verifikasi, klik Simpan.

8. Rekening Bank Shopee Berhasil Ditambahkan

Rekening Bank Berhasil Ditambahkan untuk Penarikan Dana di Shopee
Rekening Bank Berhasil Ditambahkan untuk Penarikan Dana di Shopee
  • Nah, sudah deh rekening bank yang kalian tautkan pada akun Shopee milik kalian sudah berhasil ditambahkan.
  • Pihak Shopee akan memeriksa rekening bank tersebut lalu, kemudian melakukan verifikasi pada rekening yang digunakan.
  • Untuk melakukan cara penarikan dana di Shopee akan lebih baik jika kalian menunggu pihak Shopee selesai melakukan verifikasi rekening bank terlebih dahulu ya!
  • Jika pihak Shopee sudah selesai melakukan verifikasi biasanya pada rekening akan terlihat tanda centang dengan tulisan telah diverifikasi.
  • Proses verifikasi rekening bank, saya rasa sekitar 2 harian menurut pengalaman saya pribadi.

9. Tarik Dana di Shopee Kembali

Lanjut Tarik Dana di Shopee
Lanjut Tarik Dana di Shopee
  • Nah, sekarang kan sudah berhasil nih menambahkan rekening bank.
  • Kalian bisa lanjutkan kembali untuk penarikan dana di Shopee sekarang.
  • Kebetulan pada saat itu saya tidak menunggu hingga muncul tulisan telah diverifikasi oleh pihak Shopee. Saya nekat saja saya tarik saldo penghasilan saya di Shopee.
  • Klik Menu Saldo Saya, lalu pilih Tarik Dana untuk menarik dana di Shopee.

10. Konfirmasi Penarikan Dana di Shopee

Konfirmasi Penarikan Dana di Shopee
Konfirmasi Penarikan Dana di Shopee
  • Lanjut, kalian akan melihat detail penarikan dana di Shopee yang akan dilakukan seperti yang terlihat pada gambar diatas.
  • Pastikan data yang terisi sudah benar. Lalu, pilih Konfirmasi.

11. Masukkan PIN Saldo Penjual Shopee

Masukkan PIN Saldo Penjual
Masukkan PIN Saldo Penjual
  • Berikutnya, kalian akan diminta untuk memasukkan PIN saldo penjual yang seharusnya sudah kalian lakukan sebelumnya.
  • Ya, jadi sebelum melihat akun Saldo atau Penghasilan atas penjualan Shopee untuk pertama kalinya.
  • Kalian akan diminta untuk membuat PIN saldo penjual terlebih dahulu.
  • Nah, PIN saldo penjual ini terdiri dari 6 digit angka yang harus kalian buat. Pastikan kalian tidak lupa ya.
Konfirmasi PIN Saldo Penjual Shopee
Konfirmasi PIN Saldo Penjual Shopee
  • Nah, kalau sudah memasukkan PIN Saldo Penjual yang sudah kalian buat sebelumnya. Pilih Konfirmasi.

12. Pengajuan Penarikan Dana di Shopee Sudah Dibuat

Pengajuan Penarikan Dana di Shopee Diproses
Pengajuan Penarikan Dana di Shopee Diproses
  • Nah, sudah deh selesai. Proses pengajuan dana di Shopee sudah dibuat.

Kalian hanya perlu menunggu pihak Shopee mengirimkan dana tersebut ke rekening bank yang sudah kalian masukkan tadi.

Berapa Lama Proses Penarikan Dana di Shopee Dikirimkan ke Rekening Bank?

Untuk prosesnya disitu pihak Shopee menuliskan bahwa proses penarikan dana di Shopee akan dilakukan setidaknya kurang lebih 2×24 jam atau maksimal 2 harian.

Tapi, menurut pengalaman saya pribadi proses penarikan dana di Shopee hanya membutuhkan kira-kira sekitar 1 hari saja.

Saya tarik dana di Shopee itu sekitar siang hari dan keesokan harinya pada sore hari saya cek sudah masuk ke rekening bank saya.

Cukup cepat dan mudah kan cara penarikan dana di Shopee ini?

Cara Penarikan Dana di Shopee Melalui Aplikasi Shopee di Smartphone

Oh iya, tidak hanya bisa melakukan cara penarikan dana di Shopee melalui Shopee seller center saja loh.

Sebenarnya kalian juga bisa kok melakukan cara penarikan dana di Shopee melalui aplikasi Shopee yang ada di smartphone kalian.

Cara penarikan dana di Shopee via aplikasi Shopee juga amat sangat mudah dan praktis tentunya.

Begini cara penarikan dana di Shopee melalui aplikasi Shopee yang ada di smartphone kalian. Yuk simak lagi yuk!

1. Buka Aplikasi Shopee dan Login

Buka Aplikasi Shopee dan Login
Buka Aplikasi Shopee dan Login
  • Oke, pertama silahkan kalian langsung saja buka aplikasi Shopee yang ada di smartphone kalian.
  • Pastikan kalian sudah Login terlebih dahulu ya.

2. Pilih Menu Saya di Beranda Shopee

Pilih Menu Saya untuk Penarikan Dana di Shopee
Pilih Menu Saya untuk Penarikan Dana di Shopee
  • Lanjut, jika beranda Shopee sudah muncul.
  • Kalian bisa langsung pilih menu Saya yang ada di pojok kanan bawah seperti yang sudah saya berikan tanda panah.

3. Pilih Menu Toko Saya

Pilih Toko Saya untuk Penarikan Dana di Shopee
Pilih Toko Saya untuk Penarikan Dana di Shopee
  • Nah, kalau sudah pada tampilan profil akun Shopee kalian bisa pilih menu Toko Saya yang ada di pojok kiri atas seperti yang terlihat pada gambar.

4. Pilih Saldo Penjual

Pilih Saldo Penjual untuk Penarikan Dana di Shopee
Pilih Saldo Penjual untuk Penarikan Dana di Shopee
  • Nah, kalau sudah muncul kalian bisa langsung cari dan pilih Saldo Penjual untuk selanjutnya melakukan penarikan dana di Shopee.

5. Pilih Penarikan Dana

Pilih Penarikan Dana di Saldo Penjual Shopee
Pilih Penarikan Dana di Saldo Penjual Shopee
  • Lanjut, kalian akan melihat jumlah saldo penjual yang kalian miliki.
  • Pilih Penarikan.

Mohon maaf saat saya menuliskan artikel ini kebetulan saldo Shopee saya sudah Rp. 0 karena sudah ditarik semua melalui penarikan dana di Shopee seller center sebelumnya.

Dan saya juga baru kepikiran kalau kalian juga bisa melakukan penarikan dana di Shopee melalui aplikasinya. Jadi, mohon maaf sekali ya hehe.

6. Konfirmasi Penarikan Dana di Shopee

Konfirmasi Penarikan Dana di Shopee 1
Konfirmasi Penarikan Dana di Shopee
  • Nah, berikutnya jika kalian tidak menambahkan rekening bank sebelumnya kalian akan diminta untuk menambahkan rekening bank seperti yang sudah saya jelaskan sebelumnya.
  • Tapi, kalau kalian sudah menambahkan rekening bank kalian bisa langsung masukkan jumlah dana saldo Shopee yang akan ditarik. Lalu, pilih Konfirmasi.

7. Masukkan PIN Penjual

  • Lanjut, kalian juga pasti akan diminta untuk memasukkan PIN Penjual yang sudah dibuat seperti yang saya jelaskan di cara penarikan dana di Shopee seller center sebelumnya.
  • Masukkan PIN Penjual lalu, pilih OK/Konfirmasi.

8. Penarikan Dana di Shopee Selesai

  • Sudah deh selesai. Sekarang kalian hanya perlu menunggu dana dikirimkan ke rekening bank yang sudah kalian tautkan ke akun Shopee kalian.

Sama seperti yang sudah saya jelaskan sebelumnya, untuk proses penarikan dana di Shopee membutuhkan waktu maksimal 2 hari.

Kalian bisa cek saja secara berkala, karena menurut pengalaman saya proses pengiriman atas penarikan dana di Shopee ke rekening hanya membutuhkan waktu 1 hari saja kok!

Syarat dan Ketentuan Penarikan Dana di Shopee

Oke, sebelum saya menutup artikel tentang cara penarikan dana di Shopee ini saya akan memberikan informasi tentang syarat dan ketentuan penarikan dana di Shopee terlebih dahulu nih.

Nah, jadi ada beberapa syarat dan ketentuan penarikan dana yang ditetapkan oleh pihak Shopee antara lain adalah sebagai berikut.

1. Penarikan Dana Hanya Bisa Dilakukan 1x dalam Sehari

Ya, penarikan dana di Shopee hanya bisa dilakukan 1x dalam sehari. Jadi, kalian tidak bisa melakukan penarikan dana di Shopee lebih dari 1x dalam satu hari.

Kalian bisa lakukan penarikan dana jika masih ada sisa saldo penjualan di hari berikutnya.

2. Tidak Ada Biaya Penarikan Dana

Tenang saja, ketika kalian menarik dana saldo penjual ke rekening. Kalian tidak akan dikenakan biaya penarikan atau pemotongan dana atas biaya administrasi penarikan dana.

3. Jangan Lupa PIN Penjual Shopee yang Sudah Dibuat

Ingat, pastikan kalian tidak lupa PIN Penjual Shopee yang sudah kalian buat. Karena jika lupa PIN Penjual Shopee maka akan runyam urusannya.

Kalian tidak akan bisa menarik dana di Shopee tanpa PIN Penjual Shopee ini.

Buat kalian yang merasa lupa PIN Penjual Shopee kalian bisa pilih menu Lupa PIN? yang ada di pojok kanan bawah.

Atau untuk lebih jelasnya kalian juga bisa menanyakannya ke CS Shopee.

Begini 3 Cara Menghubungi CS Shopee untuk Mengatasi Masalah Shopee

4. Pastikan Sudah Menambahkan Akun Rekening Bank di Shopee

Lanjut, syarat berikutnya untuk melakukan penarikan dana di Shopee adalah pastikan kalian menambahkann akun rekening bank terlebih dahulu di akun Shopee kalian.

Karena nantinya dana saldo penjual Shopee yang ditarik akan dikirimkan ke akun rekening bank yang sudah kalian tautkan di akun Shopee milik kalian.

5. Penarikan Dana di Shopee Gagal

Nah, untuk proses penarikan dana di Shopee yang gagal. Menurut saya mungkin saja sistem Shopee sedang mengalami gangguan.

Kalian bisa nih coba lakukan penarikan dana di Shopee secara berkala hingga penarikan dana di Shopee berhasil dan selesai.

Pastikan juga nomor rekening yang kalian tautkan sudah benar ya!

6. Bisakah Melakukan Cara Penarikan Dana di Shopee Melalui Indomaret atau Alfamart?

Nah, untuk pertanyaan ini saya rasa kalian tidak bisa melakukan penarikan dana di Shopee melalui Indomaret atau Alfamart apabila dana Shopee yang akan kalian tarik adalah dana saldo penjual atau penghasilan yang kalian dapatkan.

Namun, untuk penarikan dana Shopeepay, mungkin saja masih bisa dilakukan melalui Indomaret atau Alfamart,

FYI untuk update cara penarikan dana atau top up Shopeepay melalui Indomaret atau Alfamart saat ini masih belum bisa dilakukan.

Oke, mungkin itu saja informasi tentang cara penarikan dana di Shopee baik melalui shopee seller center ataupun aplikasi Shopee di smartphone kalian.

Selamat mencoba ya dan semoga dengan membaca artikel ini kalian tidak bingung lagi tentang bagaimana cara menarik dana di Shopee.

Oh ya, buat kalian yang ingin penjualan di Shopee laris manis. Kalian bisa nih coba baca tips jualan di Shopee agar laris manis ala Alvindayu.

Dibaca yuk Cara Membuat Voucher Shopee, Tips Jualan di Shopee Laris Manis dan Cara Menambah Harga Grosir di Shopee, Tips Jualan di Shopee Agar Diserbu Pembeli

Oke deh, mungkin itu saja informasi dari saya. See u di next artikel ya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *